Faedah Hadits: Hujan Tertahan Akibat Zakat yang Ditahan
Hadits: 

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ قَالَ أَقْبَلَ عَلَيْنَا رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَقَالَ يَا مَعْشَرَ الْمُهَاجِرِينَ خَمْسٌ إِذَا ابْتُلِيتُمْ بِهِنَّ وَأَعُوذُ بِاللَّهِ أَنْ تُدْرِكُوهُنَّ لَمْ تَظْهَرْ الْفَاحِشَةُ فِي قَوْمٍ قَطُّ حَتَّى يُعْلِنُوا بِهَا إِلَّا فَشَا فِيهِمْ الطَّاعُونُ وَالْأَوْجَاعُ الَّتِي لَمْ تَكُنْ مَضَتْ فِي أَسْلَافِهِمْ الَّذِينَ مَضَوْا وَلَمْ يَنْقُصُوا الْمِكْيَالَ وَالْمِيزَانَ إِلَّا أُخِذُوا بِالسِّنِينَ وَشِدَّةِ الْمَئُونَةِ وَجَوْرِ السُّلْطَانِ عَلَيْهِمْ وَلَمْ يَمْنَعُوا زَكَاةَ أَمْوَالِهِمْ إِلَّا مُنِعُوا الْقَطْرَ مِنْ السَّمَاءِ وَلَوْلَا الْبَهَائِمُ لَمْ يُمْطَرُوا وَلَمْ يَنْقُضُوا عَهْدَ اللَّهِ وَعَهْدَ رَسُولِهِ إِلَّا سَلَّطَ اللَّهُ عَلَيْهِمْ عَدُوًّا مِنْ غَيْرِهِمْ فَأَخَذُوا بَعْضَ مَا فِي أَيْدِيهِمْ وَمَا لَمْ تَحْكُمْ أَئِمَّتُهُمْ بِكِتَابِ اللَّهِ وَيَتَخَيَّرُوا مِمَّا أَنْزَلَ اللَّهُ إِلَّا جَعَلَ اللَّهُ بَأْسَهُمْ بَيْنَهُمْ (رواه ابن ماجه)

Dari Abdullah bin Umar dia berkata, Rasulullah menghadapkan wajah ke kami dan bersabda, “Wahai golongan Muhajirin, lima perkara apabila kalian mendapat cobaan dengannya, dan aku berlindung kepada Allah semoga kalian tidak mengalaminya; Tidaklah kekejian menyebar di suatu kaum, kemudian mereka melakukannya dengan terang-terangan kecuali akan tersebar di tengah mereka penyakit Tha'un dan kelaparan yang belum pernah terjadi terhadap para pendahulu mereka. Tidaklah mereka mengurangi timbangan dan takaran kecuali mereka akan disiksa dengan kemarau berkepanjangan dan penguasa yang zhalim. Tidaklah mereka enggan membayar zakat harta-harta mereka kecuali langit akan berhenti meneteskan air untuk mereka, kalau bukan karena hewan-hewan ternak niscaya mereka tidak akan beri hujan. Tidaklah mereka melanggar janji Allah dan Rasul-Nya kecuali Allah akan kuasakan atas mereka musuh dari luar mereka dan menguasainya. Dan tidaklah pemimpin-pemimpin mereka enggan menjalankan hukum-hukum Allah dan tidak menganggap lebih baik apa yang diturunkan Allah, kecuali Allah akan menjadikan rasa takut di antara mereka.” (Hadits Riwayat Ibnu Majah) Faedah Hadits:
  • Abdullah Ibnu Umar menceritakan sabda Rasulullah ﷺ tentang adanya lima perkara akan menjadi cobaan manusia. Kita berlindung dari semuanya agar tidak mengalaminya.
  • Apa saja itu lima perkara dan akibatnya?
  1. Jika kekejian merata di suatu kaum hingga terang-terangan dilakukan maka akan tersebar penyakit tha'un dan kelaparan yang belum pernah terjadi sebelumnya.
  2. Menyeruaknya perilaku mengurangi timbangan atau takaran akan menyebabkan kemarau panjang dan munculnya penguasa zhalim.
  3. Ketika zakat tidak ditunaikan oleh orang-orang yang berkewajiban mengeluarkan maka hujan akan menghilang dari langit. Seandaianya ada hujan itu lebih karena kasih sayang Allah subhanahu wa ta'ala kepada hewan dan tumbuhan.
  4. Ketika banyak janji Allah dan Rasul-Nya dilanggar maka musuh-musuh dari luar untuk menguasai mereka.
  5. Jika para pemimpin enggan menjalankan hukum Allah subhanahu wa ta'ala dan tidak menganggap hukum Allah lebih baik, maka Allah akan tumbuhkan rasa takut di antara mereka.
  • Perlu adanya dai dan ulama yang selalu menegakkan amar ma'ruf dan nahi mungkar di tengah masyarakat sesuai kaidah yang benar.
  • Apabila kemaksiatan dibiarkan dan masyarakat hidup cuek tidak saling peduli maka akibatnya akan mengenai semua orang.
Disadur secara bebas oleh: Al-Ustadz Abu Nida’ Chomsaha Shofwan, Lc Hafizhahullah dari buku “Al-Arba’una Haditsan fi Fadhli Saqiyal Ma’ wa Adabis Ti’malihi” karya Syaikh Sa’ad bin Muhammad at-Thukhis. Editor : @rimoesta Team Redaksi : Ustadz Abu Abdillah Mubarok, M.Pd. dan Ustadz Abu Layla Turahmin, M.H.

Author

Tag